OPTIMALISASI PENDAYAGUNAAN ASET RIGHT OF WAY (SEPANJANG JALUR OPERASI) DI STASIUN KERTOSONO

Dublin Core

Title

OPTIMALISASI PENDAYAGUNAAN ASET RIGHT OF WAY (SEPANJANG JALUR OPERASI) DI STASIUN KERTOSONO

Creator

RIFKY KURNIA ADIPUTRA
NIT: 20194019

Abstract

Salah satu jenis pendayagunaan aset yang dilakukan oleh PT. KAI adalah pendayagunaan aset Non Angkutan. Menurut database Unit Komersialisasi Non Angkutan Stasiun Kertosono, Aset ROW yang berupa tanah, bangunan dan rumah dinas memiliki luas 67.815,00 m2 dari data tersebut aset yang telah dimanfaatkan hanya 15.342,51 m2 dari seluruh aset Stasiun Kertosono. Pada penelitian ini, bertujuan mengidentifikasi pendayagunaan aset yang dilakukan di Stasiun Kertosono dan meningkatkan pendayagunaan aset berdasarkan evaluasi penjagaan dan komersialisasi Non Angkutan menggunakan Analisis SWOT. Analisis SWOT adalah kegiatan intelektual untuk memformulasikan dan membuat rekomendasi sehingga dapat diambil tindakan manajemen sesuai tujuan utama perencanaan strategi. Penggunaan Analisis SWOT bertujuan mengetahui kekuatan, kelemahan, peluang dan ancaman dalam pendayagunaan aset. Hasil Penelitian menunjukkan bahwa 1) Aset yang dimiliki oleh Stasiun Kertosono tidak sepenuhnya dapat didayagunakan dikarenakan beberapa faktor ancaman dan kelemahan seperti tata kelola aset, aset rumah dinas yang tidak terawat, kurangnya fasilitas debitur, pemasaran aset, database aset terbatas dan kebutuhan jumlah SDM unit penjagaan aset. 2) Hasil perhitungan faktor EFAS dan IFAS didapatkan titik koordinat yaitu (1,09, 1,59) titik tersebut menunjukkan posisi unit Komersialisasi dan Unit Penjagaan Aset berada pada kuadran I, dengan arti situasi sangat menguntungkan bagi kedua unit tersebut dengan peluang dan kekuatan yang dapat dimanfaatkan.

Kata Kunci : Pendayagunaan, optimalisasi, aset Right Of Way dan KAI

Social Bookmarking

Citation

RIFKY KURNIA ADIPUTRA NIT: 20194019, “OPTIMALISASI PENDAYAGUNAAN ASET RIGHT OF WAY (SEPANJANG JALUR OPERASI) DI STASIUN KERTOSONO,” Repository PPI Madiun, accessed September 20, 2024, https://repository.ppi.ac.id/items/show/641.