ANALISIS PERAWATAN PADA PERALATAN PSD (PLATFORM SCREEN DOOR) STASIUN ELEVATED MRT JAKARTA DENGAN MENGGUNAKAN METODE FMEA (FAILURE MODE AND EFFECT ANALYSIS)

Dublin Core

Title

ANALISIS PERAWATAN PADA PERALATAN PSD (PLATFORM SCREEN DOOR) STASIUN ELEVATED MRT JAKARTA DENGAN MENGGUNAKAN METODE FMEA (FAILURE MODE AND EFFECT ANALYSIS)

Creator

KUNTOKO PANJI SADEWO
NIT : 202020361

Abstract

Peningkatan infrastruktur transportasi perkotaan di Jakarta telah menghadirkan MRT (Mass Rapid Transit) sebagai solusi untuk mengatasi kemacetan lalu lintas. Salah satu komponen krusial dalam sistem MRT adalah PSD (Platform screen door) atau pintu layar peron yang berfungsi untuk memisahkan peron dari jalur kereta, meningkatkan keamanan dan efisiensi operasional. Oleh karena itu, perawatan yang efisien dan rutin diperlukan untuk memastikan keandalan (Reliability) peralatan PSD. Penelitian ini menggunakan metode FMEA (Failure Mode and Effect Analysis) pada perawatan peralatan PSD di stasiun elevated MRT Jakarta pada komponen PSD berdasarkan nilai RPN, kemudian mengolah data MTTF dan MTTR pada software minitab 19 untuk mengetahui nilai distribusi yang sesuai. Setelah dilakukan analisis dan perhitungan dapat diketahui potensi kegagalan pada PSD yang sering terjadi gangguan terdapat 2 komponen yang mempunyai nilai RPN paling berisiko yaitu komponen Sensor Infrared dengan nilai RPN sebesar 64 dan komponen DCU dengan nilai RPN sebesar 64. Dari hasil perhitungan reliability komponen pada Platform screen door yang memiliki nilai reliability paling rendah adalah Linear guide rail sebesar 21,1%, sedangkan nilai reliability yang paling tinggi adalah Door control unit sebesar 37,7%. Pada perhitungan interval waktu perawatan Platform screen door yang memiliki nilai interval perawatan terendah adalah Electromagnetic lock dengan interval perawatan selama 788,7784 jam atau 32 hari, sedangkan nilai interval perawatan yang terlama adalah Door control unit dengan nilai perawatan selama 3908,5 jam atau 162 hari.

Kata Kunci: PSD (Platform screen door), Reliability, FMEA (Failure Mode and Effect Analysis), RPN, Interval Perawatan.

Social Bookmarking

Citation

KUNTOKO PANJI SADEWO NIT : 202020361, “ANALISIS PERAWATAN PADA PERALATAN PSD (PLATFORM SCREEN DOOR) STASIUN ELEVATED MRT JAKARTA DENGAN MENGGUNAKAN METODE FMEA (FAILURE MODE AND EFFECT ANALYSIS),” Repository PPI Madiun, accessed September 17, 2024, https://repository.ppi.ac.id/items/show/768.