KAJIAN EKONOMI PENERAPAN PANEL SURYA PADA SISTEM KELISTRIKAN STASIUN JOMBANG

Dublin Core

Title

KAJIAN EKONOMI PENERAPAN PANEL SURYA PADA SISTEM KELISTRIKAN STASIUN JOMBANG

Creator

FX. PRAKOSA PAMUNGKAS
NIT : 20194034

Abstract

Sumber energi listrik merupakan salah satu kebutuhan mendasar bagi manusia saat ini. Indonesia sebagai negara besar yang memiliki kekayaan alam dan potensi sumber energi bersih dan terbarukan yang tersebar di seluruh penjuru negeri menerapkan kebijakan peningkatan pangsa energi terbarukan dalam bauran energi nasional hingga 23% pada tahun 2025. Pemanfaatan tenaga surya pada sistem kelistrikan stasiun telah dengan baik diterapkan pada Stasiun Batang, Jawa Tengah sebagai stasiun kereta api pertama di Indonesia yang menggunakan pembangkit listrik tenaga surya (PLTS) pada sistem kelistrikannya. Hal tersebut diharapkan mendukung penerapan PLTS atap di stasiun lain seperti dalam penelitian ini akan diterapkan pada Stasiun Jombang. Penelitian ini dilakukan dengan menganalisis kelistrikan dimulai dari menghitung kWh dalam skala per hari, bulan dan pada siang hari dengan mengetahui nilai PVOut yang dihitung berdasarkan besaran iradiasi matahari. Kemudian melakukan penghitungan kapasitas panel surya dan inverter lalu dari semua hasil yang didapatkan disimulasikan dengan HelioScope agar lebih faktual. Analisis keekonomian dimulai dari penghitungan tarif dasar listrik, penghitungan biaya operasional dan perawatan tahunan serta penghitungan biaya pemasangan sistem PLTS. Selanjutnya untuk analisis kelayakan dan investasi dimulai dengan menghitung NPV, IRR dan Payback Period. Berdasarkan hasil simulasi HelioScope, perencanaan sistem PLTS On-Grid di Stasiun Jombang memiliki total biaya investasi sistem sebesar Rp323.185.370 Penerapan sistem PLTS On-Grid ini dapat mengurangi biaya tagihan listrik dengan rata-rata efisiensi sebesar 28,29% atau senilai Rp46.339.022 per tahun. Payback Period terjadi pada tahun ke-7 dari umur sistem PLTS yaitu 25 tahun. Nilai NPV dan IRR menunjukkan bahwa investasi sistem PLTS Stasiun Jombang dengan nilai NPV sebesar Rp1.023 dan nilai IRR sebesar 15,08% yang berarti sangat layak dan menguntungkan karena menunjukkan tren positif karena berada diatas nilai inflasi sebesar 3,04%.

Kata kunci : PLTS on-grid, panel surya, inverter, efisiensi, kelayakan investasi

Social Bookmarking

Citation

FX. PRAKOSA PAMUNGKAS NIT : 20194034, “KAJIAN EKONOMI PENERAPAN PANEL SURYA PADA SISTEM KELISTRIKAN STASIUN JOMBANG,” Repository PPI Madiun, accessed September 20, 2024, https://repository.ppi.ac.id/items/show/655.