RANCANG BANGUN ALAT UKUR JARAK ANTAR PUSAT BOGIE BERBASIS MIKROKONTROLER

Dublin Core

Title

RANCANG BANGUN ALAT UKUR JARAK ANTAR PUSAT BOGIE BERBASIS MIKROKONTROLER

Creator

SULTAN AGUSNUR SHAMAHTA
NIT : 20183023

Abstract

Salah satu spesifikasi pada pada rangka bawah sarana perkeretaapian adalah jarak antara pusat bogie. Jarak antara pusat bogie dimaksudkan untuk menyamakan antara jarak sebenarnya pada sarana dengan jarak pada desain. Pengukuran jarak antar pusat bogie saat ini masih dilakukan secara konvensional dengan menggunakan roll meter. Pengukuran menggunakan cara tradisional memang mudah, namun akan memakan waktu lebih lama saat pengukuran karena roll meter harus lurus. Jika pengukuran dengan menggunakan roll meter tidak lurus maka hasil yang diperoleh tidak valid. Penelitian ini bertujuan agar pengukuran jarak antar pusat bogie lebih akurat dan stabil. Alat ukur dibuat menggunakan sensor laser, sensor ultrasonik, dan mikrokontroler Arduino Uno R3. Langkah pertama untuk membangun alat ukur ini adalah perancangan menggunakan Solidworks. Langkah selanjutnya dilakukan konstruksi dengan menggunakan polylactic acid sebagai rangka utama alat ukur. Langkah terakhir adalah membuat kode pemrograman menggunakan aplikasi Arduino IDE dan pengujian alat. Pengujian dilakukan di PPI Madiun pada gerbong datar PPC. Pengujian dilakukan sebanyak 50 kali pada sarana. Hasil yang diperoleh dari pengujian yang dilakukan yaitu, akurasi alat ukur semakin berkurang jika penempatan sensor ultrasonik jauh dari sasaran tembak sensor. Standar deviasi dan ketidakpastian relatif semakin besar jika penempatan sensor ultrasonik jauh dari sasaran tembak sensor. Nilai standar deviasi terendah yaitu 0,44 mm sedangkan standar deviasi tertinggi yaitu 1,34 mm. Nilai ketidakpastian relatif terendah yaitu 0,04% sedangkan ketidakpastian relatif tertinggi yaitu 0,88%.

Kata kunci: alat ukur, sensor laser, sensor ultrasonik, mikrokontroler, Solidworks

Social Bookmarking

Citation

SULTAN AGUSNUR SHAMAHTA NIT : 20183023, “RANCANG BANGUN ALAT UKUR JARAK ANTAR PUSAT BOGIE BERBASIS MIKROKONTROLER,” Repository PPI Madiun, accessed September 20, 2024, https://repository.ppi.ac.id/items/show/202.