Pengujian Dan Evaluasi Alat Lubrikasi Pada Lengkung Secara Otomatis

Dublin Core

Title

Pengujian Dan Evaluasi Alat Lubrikasi Pada Lengkung Secara Otomatis

Creator

DIMAS TRI NURODHIM YANUAR
NOTAR : 20171009

Abstract

RINGKASAN Pengujian Dan Evaluasi Alat Lubrikasi Pada Lengkung Secara Otomatis Prasarana adalah bagian terpenting dalam penyelanggaran perkeretaapian dan Jalur Kereta Api adalah salah satu bagian dalam prasarana. . Rel adalah bagian paling penting dalam prasarana, karena rel bersentuhan langsung dengan roda kereta api. Akibat dari kontak rel dengan roda kereta api, rel menjadi aus dan berkurang kualitasnya. Maka dari itu perlu dilakukan perlakuan khusus terhadap jalan rel terutama pada bagian lengkung yang dapat mencegah dan mengurangi keausan serta dapat memperpanjang usia rel tersebut. Salah satunya adalah pelumasan, dengan dilakukannya pelumasan dapat mengurangi nilai keausan dan menjaga umur rel. Metode yang digunakan dalam penyusunan Tugas Akhir ini dengan melakukan beberapa analisis untuk memperoleh data seperti mengetahui beberapa komponen penyusun alat, proses perakitan alat di lapangan, pengujian spesifikasi alat, hingga mengetahui rencana anggaran biaya dalam perawatan alat dan dapat mengetahui perbandingan alat lubrikasi ini dengan pelumasan secara manual. Dari analisis yang dilakukan dapat ditentukan hasil dan evaluasi dari alat lubrikasi otomatis. Hasil dari pengujian alat ini memperoleh hasil yaitu alat ini dapat bekerja sesuai dengan rencana awal pembuatan yang terdiri dari komponen inti, mekanik, dan pembantu sebagai penunjanpg pengoperasian alat. Pengujian yang dilakukan untuk mengetahui kekurangan alat tersebut. Dan juga perbandingan biaya dari pelumasan menggunakam alat lubrikasi dalam satu tahun jauh lebih murah daripada pelumasan secara manual.

Kata kunci : Pengujian alat lubrikasi, hasil dan evaluasi, perbandingan alat

Social Bookmarking

Citation

DIMAS TRI NURODHIM YANUAR NOTAR : 20171009, “Pengujian Dan Evaluasi Alat Lubrikasi Pada Lengkung Secara Otomatis,” Repository PPI Madiun, accessed September 20, 2024, https://repository.ppi.ac.id/items/show/43.